Kepada pembaca, relasi dan pemasang iklan, Sumut Pos tidak terbit pada edisi 1-2 Januari 2011, sehubungan libur Tahun Baru 2011.
Kami akan hadir kembali pada Senin, 3 Januari 2011. Terimakasih Penerbit

Penakut karena Nggak Pede

10:05, 29/12/2010
Penakut karena Nggak Pede
Foto diperagakan: Adinda Safitri, Reisa Khairani Siregar (pelajar SMA Negeri 3 Medan)

Musuh yang paling berbahaya di atas dunia ini adalah penakut dan bimbang. Teman yang paling setia, hanyalah keberanian dan keyakinan yang teguh. (Andrew Jackson)

Nah, itu petuah dari Andrew Jackson. Petuah ini bagus bnanget buat kamu yang penakut. Apalagi kalau penakut, pendiam, pemalu? Wah, itu mah kayak orang yang hidup di gunung!

Sikap kayak gini mesti dikembangkan sebagaimana mestinya supaya tidak terjadi krisis kepribadian..hehe..
Intinya, kita adalah seorang manusia yang unik, tapi bukan berarti kita seperti katak dalam tempurung yang egois tidak mau mengenal dunia luar dengan menjadikan diri kita pendiam dan pemalu sehingga muncul rasa takut itu.
Sadar bro, sikap kayak gini pasti pernah dialami semua orang. Berinteraksi dengan orang, tetangga, apalagi teman-teman yang ada di sekeliling kita supaya kita nggak penakut bertemu orang-orang, apalagi jadi canggung.
Ya gitu deh, susah juga kalau punya sifat penakut. Mau ke plaza, ke salon, ke  rumah saudara, minta ditemani. Rasanya nggak pede sendirian jalan. Kapan lagi bro bisa dewasa dan mandiri tanpa minta temani orang lain. Nanti malah jadi ketergantungan bro.

Tapi, kalau penakut sama yang berbau horor, itu mah lain lagi. Itu bukan karena nggak pede, tapi karena pengecut, hihihihi. Show up bro, nobodies perfect, not to worry, cuz a worry is wastefuL n useless time.
Begitu juga dengan sobat Xpresi (sobeX), ternyata punya temen/saudara penakut juga (94 persen). Biasanya, sobeX takut takut jalan sendirian (85 persen) alias nggak pede, takut ketemu orang-orang baru (4 persen) bahkan takut sama semua orang yang menjadi phobia (11 persen).

Bagi sobeX yang punya sifat pemberani, biasanya menghadapi teman temen/saudara yang penakut cukup dengan ngertiin dia (36 persen), menasehati dia agar melawan ketakutannya itu (34 persen), bahkan pura-pura nggak tahu aja (12 persen). Bahkan ada sobeX yang ngambil kesempatan dengan ngusilin dia (18 persen).

Kayak Lastri, siswi SMA Negeri 3 Medan, punya sifat penakut yang berlebihan. “Nggak tahu deh, rasanya kalau jalan sendirian ke mal, swalayan, ke pasar atau ketempat manapun aku selalu minta diantari teman. Rasanya takut aja pergi sendiri. Nggak tahu deh, aku takut atau nggak pede jalan sendirian,” ujarnya.

Lain lagi dengan Tofa, dari sekolah yang sama. “Kalau aku sih takut kenalan sama cewek. Rasanya nggak pede. Mau ke rumah teman cewek tau kenalan cewek baru aku takut pergi sendirian. Pasti aku minta temani sama temen, karena nggak pede, hehehehe,” ujarnya. (ila)


YM

 
PLN Bottom Bar