Methodist Binjai Yakin Juara
10:33, 14/01/2011BINJAI-Hari ke empat roadshow panitia Development Basketball League (DBL) Honda Beat 2011 tiba juga di Kota Binjai. Kali ini yang disambangi adalah Yayasan Methodist Binjai, di Jalan Jenderal Sudirman, Kecamatan Binjai Kota, Kamis (13/1).
Sejak awal, siswa-siswi Methodist sudah menanti kedatangan rombongan panita DBL Honda Beat tersebut. Setelah panitia mempersiapkan segala sesuatunya,kerumunan siswa menyemut.
Dalam sekejap, suasana di dalam yayasan tersebut layaknya menggelar ajang yang sangat bergengsi. Bagaimana tidak, siswa-siswi yayasan itu memadati halaman, lantai II dan III sambil berteriak saat pertunjukkan DBL Honda Beat berlangsung.
Suasana bertambah semarak setelah panita DBL Honda Beat memanggil pemain yang pernah membawa nama Binjai-Medan dalam ajang DBL. Di antara yang dipanggil yakni Fifi bersama delapan tim yel-yelnya (cherleaders-red), Harianto bersama 8 tim basketnya dan Youngky, siswa yang pernah membawa nama Methodist dan Sumatera Utara ke Amerika.
Apalagi, cherleaders Methodist Binjai, diperkenankan panitia DBL Honda Beat untuk memperlihatkan gerakannya. Sehingga, suasana semakin meriah. Selain itu, tim basket putra Methodis juga memperlihatkan skillnya disertai dukungan ratusan siswa.
Menurut pembina Osis Yayasan Methodist Binjai, Azhariyantosyah, dalam ajang DBL Honda Beat tahun 2011 ini, tim Methodis Binjai tetap optimis menjadi juara. “Kami tidak terlalu menekankan kepada pemain untuk menang, tetapi kami tetap optimis 100 persen untuk menjadi juara,”kata Azhari.
Azhari juga mengaku, tim putranya akan mampu memenangkan ajang DBL Honda Beat ini. “Tim putra kami saat ini terus berlatih. Selain untuk menjadi juara, juga untuk menjaga fisik, meningkatkan pola permainan dan sebagainya,”ujar Azhari.(dan)