Kepada pembaca, relasi dan pemasang iklan, Sumut Pos tidak terbit pada edisi 1-2 Januari 2011, sehubungan libur Tahun Baru 2011.
Kami akan hadir kembali pada Senin, 3 Januari 2011. Terimakasih Penerbit

BlackBerry dan Data Modem Diburu

10:13, 14/10/2009

Menyambangi Festival Gadget di Sun Plaza Medan

Komunikasi berbasis internet dewasa ini kian populer mewarnai aktivitas warga Medan. Gadget yang super canggih pun menjadi kebutuhan. Tak heran jika jumlah pengunjung Festival Gadget di Atrium Sun Plaza begitu antusias.
Seperti apa?

Adelina Savitri , Medan
Masyarakat Medan saat ini begitu butuh komunikasi cepat dan canggih. Tidak cukup lagi hanya sekadar memiliki sebuah telepon genggam (hand phone) dengan fitur berbasis teknologi. Kebutuhan  komunikasi cepat pun kepemilikan data modem sebagai sambungan internet yang lebih luas mewarnai keseharian dalam era global yang serba instant. Koleksi kepemilikan gadget ini pun menjadi sebuah kebutuhan dalam melakukan aktivitas.

Sebut saja BlackBerry kemudian ada lagi nama HT Mobile, termasuk ponsel D-One. Soal modemnyan
yang terbilang populer adalah modem Huawei. Semua koleksi Gadget ini pun dapat ditemui di Atrium Sun Plaza Medan. Letaknya menyudut. Begitu memasuki gedung Sun Plaza Medan, maka arahkan mata kesebelah kiri, maka disanalah segala Gadget dapat ditemui, tentu untuk jenis-jenis tertentu saja.

Festival Gadget yang diselenggarakan operator ponsel ini cukup diminati pengunjung plaza tersebut. Setidaknya pada hari pertama saja, Senin (12/10), banyak pengunjung yang melakukan transaksi pembelian jenis gadget tertentu. Festival ini akan berlangsung hingga 18 Oktober 2009 mendatang.

Kebanyakan diantara pembeli yang ditemui wartawan koran ini mengakui, untuk ponsel, jenis BlackBerry yang paling diminati. Sedangkan produk gadget lain yang begitu diminati selain BlackBerry adalah modem data.

Seperti Jonathan (35), warga Komplek Setia Budi Indah Medan ini mengungkapkan, festival gadget ini memberi manfaat kepada para pengunjung di plaza tersebut. “Minimal secara pribadi untuk diri saya sendiri. Saya saja sudah memiliki satu BlackBerry dan modem data untuk keperluan pekerjaan,” katanya kepada wartawan koran ini, Senin (12/10). Wajar saja,  pria yang akrab disapa Jhon ini adalah seorang pebisnis yang mengaku senang travelling ke luar kota untuk melihat peluang pasar yang menguntungkan.

Tak jauh berbeda, Indri (30), seorang karyawan di salah satu bank di Kota Medan mengatakan, bila melihat kebutuhan dirinya sendiri, Dia sedang membutuhkan sebuah data modem untuk mendukung kegiatan kerjanya. “Belakangan saya sering ada tugas tambahan, dari luar kantor. Nah, melihat jadwal waktu yang begitu sempit Saya pikir data modem sangat saya butuhkan. Jadi kalau punya waktu luang, meskipun sedang berktivitas, saya bisa mencicil pekerjaan tersebut,” bilangnya. 

Bagi pihak XL sendiri, festival gadget murah meriah ini digelar dalam rangka merayakan HUT XL ke-13. Beragam bundling aneka gadget mulai dari ponsel, data modem hingga notebook dalam festival ini pun dibandrol dengan harga penawaran khusus di Atrium Sun Plaza Medan. Adapun khusus ponsel, yang ditawarkan dalam program ini adalah ponsel BlackBerry, ponsel D-One (FunBerry), ponsel Nexian (NexiaBerry) dan ponsel HT Mobile.Sedangkan untuk data modem adalah data modem Huawei. Khusus BlackBerry saja, akan diberikan penawaran istimewa kepada pelanggan dengan memberikan cicilan 0 Persen bagi pengguna kartu kredig Bank Mandiri, HSBC Bank, UOB Bank, Bank Mega dan Bank BII. Begitupun pada bundling ponsel HT, pelanggan bisa memperoleh dengan harga masing-masing Rp990 Ribu. Sedangkan untuk HT G 30 pembeli akan langsung mendapatkan kartu perdana XL yang memungkinkannya untuk bisa langsung menikmati akses ke situs-situs jejaring sosial termasuk facebook. Untuk bundling ponsel Nexian Colour (NexianBerry/NX-G900), pelanggan bisa¨memperoleh ponsel ini dengan harga Rp999.000.

Wuli Marwanto, Manager Promotion XL Sumatera Area, terkait kegiatan ini mengungkapkan, pelanggan juga akan mendapatkan kredit cicilan 0 persen untuk semua jenis kartu kredit. Dan paket bundling ponsel GVON, dengan harga masing-masing Rp999.000. “Untuk GVON 950 dan Rp449.000, sedangkan untuk GVON 350 beserta dengan kartu perdana XL Bundling data modem. Khusus pada data modem, pembeli dapat memilih jenis modem Paket¨Internet Unlimited berupa paket bundling Modem Prepaid Unlimited seharga RP 789.000,” jelasnya. Adapun Modem yang tersedia adalah¨XL Huawei E156G. Paket data modem ini bisa dicicil 0 persen apabila pembeli menggunakan kartu kredit Citibank dan BII. Bahkan berkesempatan memenangkan hadiah TV dan Kulkas di akhir acara.(*)

festival-gadget

[ketgambar]STAN: Operator PT Excelcomindo Pratama ikut serta di Festival Gadget di Sun Plaza Medan. //ADELINA/sumutpos[/ketgambar]


YM

Comments (1)

  1. alone says:

    katanya harga hp gvon 350 cuman 530.000 yg bener yg mana?????

 
PLN Bottom Bar