Pemasok Bahan Baku Sabu-sabu Ditangkap
10:23, 12/02/2011Pengembangan Home Industri Sabu-sabu di Kisaran
MEDAN- Sindikat home industri pembuatan sabu-sabu yang tertangkap di Jalan Diponegoro Kisaran pelan-pelan mulai terungkap. Jumat (11/2), Direktorat Narkoba Polda Sumut bersama Polres Asahan dan Polresta Medan menangkap Edi Susanto yang diduga pemasok bahan baku pembuatan sabu-sabu kepada Ahok.
Direktur Narkoba Polda Sumut, Kombes Pol Jhon Turman Panjaitan mengatakan, Edi Susanto ditangkap di rumahnya Jalan Wahidin Medan. Kini, Edi berada di ruang tahanan narkoba Polda Sumut untuk pengembangan. “Nanti setelah dilakukan pengembangan, Edi Susanto kita bawa ke Asahan, sebab Ahok juga berada di Polres Asahan,” ungkapnya.
Dari hasil penyelidikan sementara, kata Jhon Turman, Edi Susanto diduga pemasok bahan baku pembuatan sabu-sabu seperti H2SO4 dan NHCl kepada Ahok. “Ya, Ahok beli sama Edi Susanto di Medan,” ungkap Jhon Turman. Informasi penangkapan Edi Susanto ini juga sudah beredar di Asahan. Namun belum satu pun pejabat di Polres Asahan yang mau memberikan keterangan.
Saat wartawan Metro Asahan (Grup Sumut Pos) menemui Kapolres Asahan AKBP Didiek tidak berhasil. Sementara Kasat Reskrim Polres Asahan AKP Yoris Marzuki belum mau memberikan keterangan resmi. Seperti diketahui, sebelumnya Selasa (8/2) aparat Polres Asahan menangkap Ahok yang diduga pemilik home industri pembuatan sabu-sabu dari rumahnya di Jalan Diponegoro Medan. Dari kasat mata rumah yang dijadikan tempat pembuatan sabu-sabu tersebut hanyalah warung internet.(dra/ing)