Lembar Jawaban Ujian pun Harus Bayar

10:16, 29/12/2010

081377491xxx
Pak Kepala Dinas Pendidikan Kota Medan dan Kepala Sekolah SMA Negeri 14, kenapa begitu banyak pungli di sana? Sampai-sampai kertas lembar jawaban ujian pun harus dibayar, ditambah les kimia untuk kelas 1 juga harus dibayar. Padahal, ada beberapa bulan nggak les. Pak, tolong kami orangtua murid. Jadilah guru yang jujur dan teladan.

Harusnya Dimasukkan dalam APBS

Terima kasih atas informasi yang disampaikan kepada kami. Sebenarnya, masalah ini cukup dibahas di tingkat komite sekolah dan kepala sekolah, tidak perlu sampai kepada saya. Bukannya saya tidak mau mengurus masalah ini, tapi kalau masih bisa diselesaikan di tingkat Komite Sekolah, sebaiknya diselesaikan secara musyawarah dan kekeluargaan.
Namun begitu, informasi ini akan kami cek ke kepala sekolah bersangkutan. Jika memang benar, kepala sekolahnya akan kita evaluasi kinerjanya. Lagipula, harusnya kepala sekolah dapat mengangarkan biaya lembar jawaban ujian ini dalam Anggaran Pendapatan dan Belanja Sekolah (APBS), sehingga tidak perlu lagi mengutip biaya dari siswa. Karenanya, saya menegaskan, jangan sampai tindakan seperti ini terulang kembali. Jika terulang kembali, saya tidak akan mentolelir tindakan seperti ini lagi. (*)

Drs Hasan Basri MM
Kadis Pendidikan Kota Medan


YM

 
PLN Bottom Bar