42 Narapidana Tewas di Penjara

10:32, 16/01/2011

TUNISIA- Musibah kebakaran terjadi di Penjara Monastir, Tunisia. Sejauh ini ada 42 narapidana yang tewas dalam musibah tersebut.

Sejumlah saksi mata mengatakan, api menjalar di penjara dan menewaskan puluhan narapidana
Sementara itu, di pusat ibu kota Tunis, pasukan keamanan melakukan penjagaan untuk mencegah penjarahan di pinggiran kota pada Jumat. Jalan utama kota Tunis, Avenue Habib Bourguiba, ditutup oleh pasukan keamanan.
Adapun tank dan tentara menjaga gedung-gedung milik negara. Bandara Tunis yang tutup hari Jumat sudah dibuka lagi Sabtu ini.

Perdana Menteri Mohammed Ghannouchi mengatakan, prioritas utamanya adalah memulihkan ketertiban umum. Ghannouchi juga menyatakan akan mengadakan perundingan dengan partai-partai oposisi.

Ada pandangan yang mengatakan, masyarakat sekarang sedang mengamati apakah pemerintah sementara bersedia melakukan perubahan ekonomi dan politik. Presiden Zine El Abidine Ben Ali yang sudah berkuasa selama 23 tahun, Jumat, meletakkan jabatan setelah terjadi demonstrasi besar di Tunis.

Pada Jumat malam Ghannouchi yang merupakan perdana menteri di bawah Presiden Ben Ali menjadi presiden sementara. Namun, Sabtu ini Mahkamah Konstitusi menyatakan Ketua Parlemen Foued Mebezza menjadi presiden sementara. Tunisia merdeka dari Perancis pada 1956. Tunisia mempunyai dua presiden Habib dan Zine.(net/jpnn)


YM

Kata kunci pencarian berita ini:

 
PLN Bottom Bar