Ragam Budaya Ditampilkan di HUT ke-261 Kabupaten Langkat

10:39, 22/01/2011

LANGKAT- Berbagai ragam budaya yang menjadi daya tarik Kabupaten Langkat, turut ditampilkan dalam sebuah pagelaran etnis menyemarakan HUT ke-261 Kabupaten Langkat di Alun-Alun T Amir Hamzah, Stabat, Rabu (19/1) malam.

Ragam budaya yang ditampilkan adalah budaya melayu, jawa, tionghoa, karo, banjar dan 6 etnis lainnya yang membaur di wilayah Kabupaten Langkat. Pagelaran seni budaya ini ditampilkan dalam bentuk tarian.
Atas penampilan itu, penonton membludak. Pameran ragam budaya tari dari 11 etnis ini, semakin semarak dengan hadirnya dua buah singa barongsai yang mampu memikat hati pengunjung.

Selain itu, kegiatan ragam budaya etnis se-Kabupaten Langkat ini, juga dimeriahkan pelawak kelas nasional Jamal Api. Aksi kocak grup lawak ini, mampu menghidupkan suasana malam yang kian larut.
Pengunjung yang hadir pun, terlihat antusias menyaksikan pegelaran ragam etnis yang diselenggarakan untuk menghibur masyarakat Langkat setiap tahunnya. Atraksi semacam ini, sudah menjadi program tahunan Pemkab Langkat dalam mewujudkan moto Pemkab Langkat, bersatu sekata, berpadu berjaya.(ndi)


YM

 
PLN Bottom Bar