Setahun Lampu Mati di Bah Sorma

10:42, 24/01/2011

SIANTAR- Hampir setahun belakangan ini lampu jalan di Sibatu-batu Kelurahan Bah Sorma Kecamatan Siantar Sitalasari mati. Warga berharap Dinas Pertambangan dan Energi (Distamben) Kota Siantar segera memperbaikinya. Anehnya, hingga sekarang Kadistamben belum mengetahui tentang masalah ini.

O Sitio (60) warga Sibatu-batu Kelurahan Bah Sorma Kecamatan Siantar Sitalasari menyebutkan, lampu jalan di lokasi tempat tinggalnya mulai dipasang sekitar Februari 2010 lalu pada  masa mantan Wali Kota RE Siahaan. “Sesudah dipasang, lampu cuma dua bulan hidup, lampu dipasang pada masa Wali Kota RE Siahaan, sudah hampir setahun lah lampu jalan di lokasi ini mati,” ungkap Sitio, Minggu (23/1).

Disebutkannya, lampu jalan ini mati disebabkan bola lampu berikut sarang bola lampu ini jatuh atau rusak disebabkan tiupan angin kencang yang sering melanda Kota Siantar beberapa bulan lalu. Sementara warga yang mencuri bola lampu ini setahu dia tidak ada.

“Kalau malam hari suasana jalan gelap, beruntung belum ada kejadian copet dan kriminal lain di sini. Kita  berharap pihak terkait segera memperbaikinya sebelum terjadi tindakan kriminal akibat matinya bola lampu. Setiap bulan kita bayar 10 persen untuk biaya lampu jalan dari rekening listrik yang kita bayarkan,” jelasnya.
Disebutkannya, sepengetahuannya sebagai warga yang sudah lama menetap disana, salah seorang warga sekitar pernah melaporkan ini ke Distamben Kota Siantar, namun belum ada tanggapan dari mereka.

Sementara itu Kepala Dinas Pertambangan dan Energi (Kadistamben) Kota Siantar Hasangapan Tambunan MSI menyebutkan belum ada menerima laporan dari warga terkait matinya lampu jalan di Sibatu-Batu Kelurahan Bah Sorma Siantar Sitalasari.

“Belum ada kita terima laporannya, terima kasih atas laporannya pak. Ada ribuan  titik lampu di Kota Siantar yang harus kita perhatikan setiap hari. Kita akan tinjau ke lapangan  laporan bapak ini,” kilahnya.(ral/smg)


YM

 
PLN Bottom Bar