1.000 Personel Amankan Kampanye SBY

11:19, 20/06/2009

MEDAN-Polri dan TNI mengerahkan 1.000-an pasukan pengamanan kampanye calon presiden Susilo Bambang Yodhoyono.

Susilo Bambang Yodhoyono dan rombongan dijadwalkan tiba di Medan hari ini, Sabtu pukul 17.00 WIB. Pada hari Minggu (21/6) SBY diagendakan akan menjadi juru kampanye di Aula Pardede Hall.

Kapoldasu Badrodin Haiti ketika ditemui usai solat jumat di markas Poldasu, mengatakan tidak ada persiapan khusus yang dilakukan oleh Polri untuk pengamanan orang no 1 di Indonesia ini. “Tidak ada persiapan khusus yang kita lakukan. Persiapannya sama halnya dengan menyambut wakil presiden atau pejabat negaralainnya,” tuturnya.

Ia juga menambahkan bahwa pasukan pengamanan persiden dikomandoi oleh panglima TNI. Hal ini sesuai dengan PP no 14 tentang pasukan pengamanan pejabat tinggi negara yang langsung di komandoi oleh Panglima TNI. Peran polri dalam hal pengamanan kedatangan presiden ini hanya untuk membantu TNI. “Untuk pengamanan telah kita siapkan pasukan gabungan antara TNI dan Polri. Kita sudah siapkan 1.000-an pasukan pengamanan.” Selain itu, ia juga berharap agar masyarakat turut membantu menjaga keamanan masa-masa kampanye presiden sekarang ini. (mag-1)


YM

 
PLN Bottom Bar