Pengurus BPH UMSU Dilantik

04:49, 17/02/2010
Pengurus BPH UMSU Dilantik
Pengurus BPH UMSU Dilantik

MEDAN- Ketua PP Muhammadiyah Dr H Haedar Nashir, MSi melantik kepengurusan Badan Pelaksana Harian Universitas Muhammadiyah Sumatera Utara (BPH UMSU) Masa Jabatan 2010-2014, Sabtu (13/2)  di Auditorium Kampus Terpadu UMSU Jl Kapten Mukhtar Basri No 3 Medan.
Pelantikan dilakukan usai pembacaan dua Surat Keputusan (SK) PP Muhammadiyah oleh Wakil Rektor II UMSU H Suhrawardi K Lubis, SH SpN MH yakni SK Nomor: 15/KEP/I.0/D/2010 tertanggal Yogyakarta, 18 Januari 2010 tentang pemberhentian Pengurus BPH UMSU Masa Jabatan 2000-2004 dan SK Nomor: 16/KEP/I.0/D/2010 dengan tanggal yang sama tentang penetapan Pengurus BPH UMSU Masa Jabatan 2010-2014. Ke dua SK ditandatangani oleh Dr H Haedar Nashir, MSi selaku Ketua dan Drs HA Dahlan Rais, M.Hum selaku Sekretaris.

Hadir pada pelantikan tersebut Ketua PP Muhammadiyah Dr H Haedar Nashir, MSi, Ketua PW Muhammadiyah Sumut Drs H Dalail Ahmad, MA dan jajarannya, para Pengurus Ortom/Majlis Muhammadiyah tingkat Wilayah Sumut, para Pengurus BPH UMSU Masa Jabatan 2010-2014, mantan Bendahara BPH UMSU Masa Jabatan 2000-2004 Drs HM Natsir Isfa, MM dari Surabaya, Rektor UMSU H Bahdin Nur Tanjung, SE MM, Wakil Rektor I Drs H Armansyah, MM, Wakil Rektor II H Suhrawardi K Lubis, SH SpN MH, Wakil Rektor III Drs Agussani, MAP, para Dekan Fakultas di lingkungan UMSU, Ka Biro Humas UMSU Anwar Bakti dan Ka Biro lainnya, sejumlah dosen dan undangan lainnya.

Rektor UMSU H Bahdin Nur Tanjung, SE MM dalam kata sambutannya menyebutkan bahwa dengan dilantiknya Pengurus BPH UMSU Masa Jabatan 2010-2014 telah melengkapi kesuksesan UMSU selama ini serta merasa mendapat kekuatan baru sebagai multi vitamin untuk mendukung terlaksananya visi-misi universitas sehingga UMSU ke depan diharapkan semakin maju dan berkembang lagi.

Bahdin mengucapkan ribuan terima kasih kepada Pengurus BPH UMSU Masa Jabatan 2000-2004 sebab tidak dapat dipungkiri bahwa kesuksesan yang diraih UMSU saat ini tidak terlepas dari peranserta, saran, nasihat, masukan-masukan dan ide-ide cemerlang mereka sehingga UMSU terus berkembang dan memiliki mahasiswa yang semakin banyak.

Ketua PW Muhammadiyah Sumut Drs H Dalail Ahmad, MA menyatakan sangat gembira dengan pelantikan Pengurus BPH UMSU Masa Jabatan 2010-2014 dan mengharapkan UMSU lebih berkembang bila dibandingkan sebelum mereka dilantik.

Menurut Dalail, dari usia yang cukup tua para Pengurus BPH UMSU yang baru ini diyakini merupakan sosok-sosok yang penuh kearifan dan memiliki pengalaman berharga sehingga patut diteladani oleh generasi penerus Muhammadiyah khususnya para pembuat kebijakan di UMSU saat ini.

Ketua PP Muhammadiyah, Dr H Haedar Nashir, MSi mengatakan faktor usia dan kesehatan bukan merupakan kendala bagi seseorang untuk berjihad.(ton)

bph-umsu-dilantik

[ketgambar]DILANTIK: Pengurus BPH UMSU masa bakti 2010-2014 saat dilantik di Auditorium Kampus Terpadu UMSU Jalan Kapten Mukhtar Basri, Sabtu (13/2). // istimewa [/ketgambar]


YM

 
PLN Bottom Bar