Karakter Pemenang
10:02, 12/02/2011MAN. UNITED v MAN. CITY
MANCHESTER-Ada sebuah partai derby yang menyedot pemerhati sepak bola Eropa pekan ini. Apalagi, kalau bukan derby yang mempertemukan dua tim yang berasal dari Kota Manchester.
Ya, Manchester United yang saat ini menempati peringkat pertama klasemen sementara English Premier League (EPL) malam ini akan menjamu Manchester City di Stadion Old Trafford.
Bagi The Red Devils (julukan Manchester United), laga ini merupakan kesempatan terbaik untuk menebus kekalahan 1-2 yang dialami tim itu atas Wolverhamton Wonderers, pada akhir pekan lalu.
Di sisi lain, kemenangan itu pun akan menjauhkan mereka dari kejaran Manchester City yang saat ini menempati peringkat ketiga dengan poin 49, atau tertinggal lima angka dari tim besutan Sir Alex Ferguson.
Peluang untuk tampil sebagai pemenang sesungguhnya lebih berpihak kepada tim tuan rumah. Selain karena Wayne Rooney dkk tampil di hadapan pendukungnya sendiri, rekor pertemuan di antara keduanya pun lebih berpihak kepada tuan rumah.
Lihatlah, dari 134 pertandingan yang telah terjadi, The Red Devils menang 53 kali, sementara The Citizens menang 36 kali, dengan 45 pertandingan lainnya berakhir imbang.
Bila lebih dikerucutkan lagi dengan pertandingan yang berlangsung di Old Trafford, tuan rumah menang sebanyak 29 kali, sedangkan tim tamu hanya menang 15 kali, dengan 22 pertandingan lainnya berakhir imbang.
“Kami akan berusaha melaju dan terus memenangi seluruh pertandingan, karena kompetisi ini terasa semakin berat. Bila kalah, maka peluang untuk memuncaki klasemen di akhir musim nanti menjadi semakin kecil,” bilang Sir Alex Ferguson, tactician Manchester United.
Terpisah, optrimisme yang sama juga diusung Robertio Mancini, tactician Manchester City. Bahkan secara tegas pria yang pernah menukangi Inter Milan itu berencana mematahkan rekor tak pernah menang dalam setahun terakhir.
Terakhir kali The Citizens meraih kemenangan di Old Trafford terjadi pada 3 April 2010, lewat gol tunggal Gabriel Agbonlahor. Sesudahnya The Red Devils selalu dominan jika tampil di kandangnya.
Namun perlu diingat jika kapten The Citizens Carlos Tevez saat ini sedang dalam kondisi bugar karena tidak disertakan saat timnas Argentina mengalahkan Portugal pada laga persahabatan beberapa hari lalu.
Artinya, Tevez yang telah mencetak 18 gol, akan menjadi ancaman serius lini pertahanan tuan rumah. (jun)