Aceh Diguncang Gempa 5,8 SR

10:30, 27/01/2011

ACEH- Wilayah Sinabang, Nangroe Aceh Darussalam (NAD) kembali merasakan gempa berkekuatan 5.8 SR. Meski demikian, gempa ini tidak sampai membuat warga Sinabang panik. “Di sini aman-aman saja. Tidak terlalu membuat warga panik, karena goyangan gempa tidak terlalu keras kita rasakan,” ujar warga Sinabang, Jamil Hasibuan, Rabu (26/1).

Warga di sekitar tempat tinggal Jamil, yaitu di Desa Linggi, Kecamatan Simeleu Timur, Kabupaten Simelue, Sinabang tidak terlalu panik dengan gempa tersebut. Meskipun ada sebagian warga yang keluar rumah, namun hal itu tidak sampai membuat kepanikan.

“Gempa sekitar 10 sampai 15 detik saja, ada yang keluar rumah tapi sedikit. Tidak heboh juga di sini,” terangnya.
Informasi dari Badan Meterologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG), Rabu (26/1/2011) menyebutkan, pusat gempa tersebut terjadi di titik 2.10 LU-96.76 BT, di kedalaman 21 KM. Gempa tersebut tidak berpotensi menimbulkan tsunami. Pusat gempa berada di 61 KM Tenggara Sinabang, NAD. 116 KM Barat Daya Singkilbaru-NAD , 129 KM Barat Laut Gunung Sitoli, Sumut. 136 KM Barat Daya Tapaktuan, NAD dan 1447 km Barat Laut Jakarta.(net/jpnn)


YM

 
PLN Bottom Bar